Apalah Arti Sebuah Username


Selamat datang kembali di blog Kampus Virtual, bagaimana kabar kamu hari ini? Admin doakan semoga sehat selalu. Pada artikel kali ini Kampus Virtual mempunyai pembahasan yang sangat menarik mengenai salah satu trik digital marketing, yaitu optimalisasi username Instagram. Bagi kamu praktisi Instagram marketer ulasan ini sangat cocok untuk kamu, silahkan disimak dan share jika bermanfaat. 

"Apalah arti sebuah nama", kurang lebih begitu katanya. Tapi menurut kampus virtual, nama itu merupakan point yang sangat penting, apa lagi untuk berjualan di Instagram. Username di Instagram sangat berpengaruh, karena hal itu menentukan apakah akun instagram milik kamu dapat dengan mudah ditemukan atau tidak. Cobalah melakukan tes kecil-kecilan, buka aplikasi instagram kemudian carilah sesuatu di kolom pencarian, hasil yang keluar pertama kali adalah username dari beberapa akun Instagram. Contohnya dapat dilihat pada gambar di bawah ini.
Kata kunci yang dipakai pada gambar diatas adalah "hijab" dan hasil yang ditampilkan adalah akun Instagram yang mengandung kata "hijab". Jadi sebelum membuat akun Instagram untuk berjualan, tentukan terlebih dahulu username dan nama akun yang akan dipakai. Keduanya harus mengandung kata kunci yang sesuai dengan topik konten Instagram milik kamu agar mudah ditemukan.
Rumus sederhana untuk membuat username Instagram adalah:
Kata kunci ditambah nama toko atau brand
Misalkan kampus virtual ingin berjualan hijab, maka username yang dibuat adalah @hijabkampusvirtual. Tujuan dari penggunaan username tersebut agar pengguna Instagram yang mencari informasi hijab di kolom pencarian, bisa menemukan akun kampus virtual dengan mudah. Jadi bagaimana menurut pendapat kamu, username Instagram untuk jualan itu penting atau tidak?

Silahkan berikan tanggapan dan komentar kamu di kolom komentar. Sebenarnya masih banyak tips dan trik terkait digital marketing yang belum dan akan Kampus Virtual bahas, tetap nantikan artikel selanjutnya. Jika kamu menyukai artikel seperti ini silahkan like dan share artikel ini, terimakasih sudah membaca sampai akhir artikel ini. Admin doakan semoga sehat selalu.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar